Email Conversion Tracking

Last modified: Maret 25, 2024
Estimated reading time: 2 min

Bismillah…

Kali ini kita akan membahas bagaimana men-tracking konversi dari setiap email yang Anda kirimkan menggunakan Email Conversion Tracking dari KIRIM.EMAIL

Cara Kerja Email Conversion Tracking

KIRIM.EMAIL menggunakan Script untuk mengumpulkan data dari semua pengunjung Anda, yang datang melalui email campaign Anda. Secara sederhananya hanya data kontak Anda yang teridentifikasi nilai konversi yang kemudan akan ditampilkan di akun Anda.

Sistem tracking KIRIM.EMAIL hanya dapat mengidentifikasi kontak ketika dia mengeklik setidaknya satu link/tautan di dalam email Anda, lalu sistem memberikan jangka waktu selama 7 hari untuk orang tersebut membuat keputusan untuk membeli.

Yang perlu digaris bawahi adalah:

Tidak semua pembelian dari sistem Anda akan dicatat di akun KIRIM.EMAIL Anda. KIRIM.EMAIL hanya mencatat penjualan yang dihasilkan dari kontak Anda yang mengklik link email Anda.

Sistem Email Conversion Tracking dapat terjadi jika memenuhi 2 syarat:

  • Subscriber Anda membuka dan mengklik email dari campaign yang Anda kirimkan.
  • Subscriber Anda mengunjungi halaman payment Anda dalam periode waktu 7 hari setelah mengklik email dari campaign yg Anda kirimkan.

Contoh Kasus Penggunaan:

USE CASE 1

Dion menerima email penawaran yang Anda kirimkan pada tanggal 1 Maret.

Lalu Dion mengklik email penawaran Anda dan membeli penawaran yang Anda berikan.

Maka secara otomatis Dion tercatat konversi pada akun Anda di tanggal 1 Maret.

USE CASE 2

Dion menerima email penawaran yang Anda kirimkan pada tanggal 1 Maret.

Lalu Dion baru membuka email penawaran Anda pada tanggal 5 maret, dan baru melakukan pembelian pada tanggal 7 Maret.

Maka Dion tercatat konversi pada akun Anda terjadi di tanggal 7 Maret.

KIRIM.EMAIL Script Tracking


Ada 2 script yang harus Anda tanamkan kedalam halaman website Anda agar setiap campaign yang Anda kirimkan dapat tercatat di dashboard Conversion KIRIM.EMAIL

  1. Tracking Code: 

    Adalah sejenis pixel script yang ditanamkan pada website Anda yang bertujuan untuk melacak perilaku setiap pengunjung yang datang melalui email yang Anda kirimkan. Script Tracking akan melacak setiap revenue yang terjadi, LTV (Lifetime Value), ALTV (Average Lifetime Value).
     
  2. Conversion Script: 

    Adalah sebuah parameter yang nantinya akan menjadi acuan dari Tracking Code.

Cara menginstall Email Conversion Tracking pada halaman website Anda:

Implementasi Conversion Menggunakan FORM TRACKING

Pertama Kunjungi halaman Integration: https://aplikasi.kirim.email/integrations

Pilih menu Form Tracking seperti pada gambar dibawah ini:

Embed script tracking pada halaman website Anda

Jika script sudah terpasang, aktifkan dengan melakukan submit di form manapun di web yang terdapat script tersebut. 

Sehingga halaman form tracking berubah menjadi seperti berikut


Implementasi Conversion Menggunakan CONVERSION

Pilih Start Tracking pada halaman dashboard KIRIM.EMAIL Anda:

Atau Anda bisa masuk juga ke menu Integration lalu pilih Converison: https://aplikasi.kirim.email/integrations

Untuk membuat script conversion, masuk ke menu Script, lalu Add New

Setelah itu input paramter yang akan menjadi acuan dari tracking Anda

Anda bisa copas tracking code ini kedalam header di dalam website Anda

Untuk menggunakan conversion script, pilih tombol show script, dan copy script pada halaman yang akan diukur conversionnya

Selesai

Untuk melihat hasil conversion buka broadcast report, dan klik tab conversion pada halaman broadcast report. 

Maka akan muncul subscriber yang sudah mengunjungi halaman yang sudah ditentukan conversionnya


Cara memasukkan script conversion pada wordpress dengan menggunakan plugin WP Code

Install plugin wp code

Masukkan script form tracking pada bagian header and footer

Masukkan script conversion tracking pada bagian + Add Snippet – Add Your Custom Code (New Snippet)

Berikan nama snippet pada title snippet, 

Pilih Code Type menjadi universal, 

Masukkan script conversion pada bagian Code Preview, dan 

Set menjadi Active 

Pada bagain insertion, pilih insert method menjadi Shortcode, dan selanjutnya Save Snippet

Setelah snippet disimpan, buka kembali untuk melihat nama shortcodenya

Pada halaman yang akan dihitung conversionnya, masukkan shorcode snippet tersebut. 

Selesai

Was this article helpful?
Dislike 0 0 of 0 found this article helpful.
Views: 349

Continue reading

Previous: Integrasi Dengan Typeform