Webhook

Last modified: Agustus 6, 2020
Estimated reading time: 1 min

Untuk menggunakan fitur webhook caranya sangat mudah. Silakan ikuti langkah-langkah berikut ini.

Menambahkan List Webhook Baru

Langkah 1 : Silakan login ke aplikasi.kirim.email dengan username dan password Anda.

Langkah 2 : Klik menu Lists > Webhook (Beta) . Atau langsung klik URL berikut ini : https://aplikasi.kirim.email/list_webhook.

Langkah 3 : Klik tombol New Webhook.

Langkah 4 : Pada bagian List pilih nama list yang Anda inginkan.

Langkah 5 : Pada bagian Webhook URL isi dengan URL webhook yang Anda miliki.

Langkah 6 : Pada bagian Type pilih tipe list yang Anda kehendaki.

Langkah 7 : Klik tombol Submit untuk menyimpan dan mulai membuat list yang baru.

Langkah 8 : Klik tombol OK pada notifikasi list webhook berhasil disimpan.

Setelah itu list webhook akan muncul pada tabel yang tersedia :

Mengedit List Webhook

Langkah 1 : Klik tombol ACTION > Edit pada webhook yang ingin Anda edit.

Langkah 2 : Lakukan perubahan pada form yang tersedia.

Langkah 3 : Jika sudah selesai melakukan perubahan, klik tombol Submit untuk menyimpan.

Langkah 4 : Klik tombol OK pada notifikasi list webhook berhasil disimpan.

Menghapus List Webhook

Langkah 1 : Klik tombol ACTION > Delete pada webhook yang ingin Anda edit.

Langkah 2 : Klik tombol OK pada pop up yang muncul sebagai konfirmasi bahwa Anda ingin menghapus list tersebut.

Langkah 3 : Klik tombol OK pada notifikasi webhook Anda sudah berhasil dihapus.

 

Was this article helpful?
Dislike 0 1 of 1 found this article helpful.
Views: 983

Continue reading

Previous: Import Kontak Dari Mailjet Ke KIRIM.EMAIL
Next: Import Kontak Dari MailerLite Ke KIRIM.EMAIL