List Archive

Last modified: Desember 6, 2021
Estimated reading time: 1 min

Pengertian List Archive

List Archive adalah kumpulan email web copy yang sudah pernah diterima oleh sebuah list. Namun tidak semua email yang pernah Anda kirimkan masuk di dalam list archive ini. Hanya email yang khusus dikirimkan ke satu list tertentu saja yang akan tampil di list archive ini.

Misalkan Anda mengirimkan 2 buah email broadcast. Email broadcast yang pertama Anda kirimkan ke semua list yang Anda miliki. Sedangkan email broadcast yang kedua Anda kirimkan hanya khusus list A. Maka web copy yang akan muncul di list archive hanyalah email broadcast yang kedua saja.

Cara Mengakses List Archive

Anda pun bisa mengakses list archive. Dengan catatan, pada pengaturan Public statusnya Anda set Open.

Untuk caranya silakan ikut langkah-langkah berikut ini.

  1. Login ke halaman aplikasi.kirim.email.
  2. Klik menu Lists.
  3. Pada tab Manage Lists, pilih salah satu list Anda.
  4. Pada kolom Action klik tombol Action > List Archive. 



  5. Selesai.

List Archive Custom Domain

Cara di atas link yang dipakai untuk mengakses list archive adalah menggunakan domain bawaan dari KIRIM.EMAIL.

Anda bisa mengganti link atau url bawaan tersebut dengan domain Anda sendiri. Caranya bisa Anda pelajari di sini.

Was this article helpful?
Dislike 0 1 of 1 found this article helpful.
Views: 889

Continue reading

Previous: Import Kontak Dari Sendinblue Ke KIRIM.EMAIL
Next: Cara Membuat List